source : Gendis Manis

Jika bicara soal wisata di kota Yogya memang tidak ada habisnya. Buktinya, kota yang terkenal dengan Candi Prambanan dan Jl. Malioboro-nya ini selalu menawarkan wisata dengan sejuta pesona. Bahkan, bila ingin melihat kota Gudeg ini dari atas ketinggian, maka kamu tinggal menyambangi beberapa tempat wisata berikut. Eits, sebelum menyambanginya, proteksi dulu perjalanan dengan travel insurance agar perjalananmu aman, ya.

  1. Bukit Bintang

Melansir dari hipwee.com, Bukit Bintang menjadi salah satu wisata andalan di kota Yogya karena menawarkan alam yang sangat indah. Terlebih, jika disambangi ketika malam hari, di mana kamu akan disuguhi pemandangan langit malam yang penuh bintang. Namun, bintang di sini bukanlah bintang sungguhan melainkan lampu dari bangunan maupun kendaraan yang lalu lalang di jalanan kota Yogya.

Selain melihat keindahannya, kamu juga bisa mengobrol santai sembari menyeruput secangkir kopi hingga bermain kartu. Asyik, bukan?

  1. HeHa Sky View

Mau berfoto dengan latar yang indah? Kamu bisa menyambangi HeHa Sky View! HeHa Sky View sendiri merupakan restoran modern yang menawarkan pemandangan perkotaan Yogya. Jika mau mengabadikan pemandangan yang ditawarkannya, kamu bisa memilih beberapa spot instagramable yang tersedia di sini seperti selfie garden, reflecting pool, heha aeroplane, sky ballon, wall climbing, dan sky glass.

Namun, jika berfoto di sana, jangan lupa untuk menyiapkan uang sekitar Rp. 10.000 – 30.000, ya.

  1. Puncak Becici

Selain itu, keindahan kota Yogya juga bisa kamu lihat dari atas Puncak Becici yang terletak di Desa Muntuk, Yogya. Puncak Becici merupakan gardu pandang yang menawarkan pesona sangat indah. Di mana, dari atas puncak ini kamu bisa melihat pemandangan Gunung Merbabu dan Gunung Merapi, bahkan kamu juga bisa melihat garis pantai selatan.

Yang tidak kalah menarik, kamu pun bisa camping di tengah hutan pinus Puncak Becici ini. Menarik sekali, bukan?

  1. Puncak Pinus Pengger

Jika belum puas, kamu bisa mendatangi Puncak Pinus Pengger. Di sini, kamu bisa menyaksikan langsung keindahan matahari terbenam sembari melihat kota Yogya dari atas ketinggian. Apalagi, jika mendatanginya di malam hari karena kamu bisa melihat keindahan bintang malam ditambah dengan cahaya lampu dari rumah penduduk.

Nah, terdapat dua spot foto yang bisa kamu jadikan tempat untuk mengabadikan momen indah, yakni sarang burung raksasa dan tangan raksasa. Ke sana deh!

Itu dia beberapa wisata yang bisa kamu sambangi jika mau melihat keindahan kota Yogya dari atas ketinggian. Yuk, ke sana!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *