asoka remadja

Khusus untuk Anda pecinta makanan pedas dan tengah liburan di Pulau Bali, maka disarankan mencicipi beberapa makanan pedas berikut ini. Dijamin, ketika mencicipinya, Anda pun akan langsung suka karena rasanya yang memang begitu lezat. Tidak hanya soal rasa, makanan-makanan ini juga sangat mudah ditemukan lantaran letaknya yang berada di pusat kota ataupun sangat dekat dengan sunset road hotel Bali.

Lantas, makanan apa sajakah itu? Langsung simak ulasannya!

  1. Nasi Ayam Bu Oki. Salah satu kuliner bercita rasa pedas yang tidak boleh dilupakan ketika berkunjung ke Bali adalah Nasi Ayam Bu Oki. Warung makan ini buka di beberapa  cabang di kota Bali seperti Jl. Raya Tuban No. 3, Jl. Celagi Basur No. 3Y, Jl. Raya Nusa Dua Selatan No. 27. Sepiring nasi ayam yang dijual terdiri atas urap, ayam goreng, ayam suwir, sate lilit, dan sambal pedas. Khusus untuk Anda yang tidak suka makan pedas, maka tersedia menu yang tidak pedas.
  2. Nasi Pedas Bu Andika. Terletak di Jl. Raya Tuban No. 120C, warung makan satu ini selalu ramai dikunjungi oleh para pengunjung. Bagaimana tidak, makanan yang dijual di warung ini mampu membangkitkan selera makan karena cita rasa pedas yang disuguhkannya. Apalagi, ditambah warung ini menjual nasi campur dengan berbagai lauk pauk yang sangat enak karena itu tidak heran jika ramai pengunjung. Apabila Anda ingin mencicipi makanan ini, sebaiknya datang sebelum warungnya tutup sekitar pukul 20.00.
  3. Ayam Pedas M23. Jangan sampai lupa mencicipi Ayam Pedas M23 yang berlokasi di Jl. Tantular, Bali. Warung makan ini menjual berbagai makanan khas Lombok, termasuk ayam goreng yang dilumuri dengan sambal pedas. Jika dilihat sekilas, ayam goreng pedas di warung makan ini memang terlihat hampir mirip dengan ayam penyet pada umumnya, namun rasanya tentu berbeda karena sambalnya yang ditambahkan dengan banyak bawang. Selain menjual ayam pedas, warung makan ini juga menjual nasi goreng pedas, urap sayur, sup bebalung sapi, sate ampet, plecing, lumpia goreng, dan masih banyak yang lainnya.
  4. Rujak Kuah Pindang. Untuk Anda yang ingin mencicipi makanan yang segar dan pedas, maka tidak ada salahnya mencoba Rujak Kuah Pindang. Makanan khas Bali ini terbuat dari irisan mangga muda yang dicampur dengan gula merah, cabai, terasi, dan garam sehingga menghasilkan rasa manis, pedas, dan gurih. Yang menarik, tingkat kepedasan dari rujak ini pun bisa di- request. Tertarik mencicipinya? Langsung datangi warungnya di Jl. Raya Kuta 109B, Kuta, Bali.

Itulah deretan makanan pedas yang bisa dicicipi di Pulau Dewata, Bali. Selamat mencicipi, ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *